Daftar Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Indonesia Posisi Berapa?


Setiap negara mempunyai potensi sumber daya alam berbeda-beda dan menjadikannya sebagai potensi pendapatan negara dari alam, salah satunya adalah emas.

Emas merupakan jenis logam mulia yang bernilai jual tinggi dan banyak terkandung dalam bumi. Akan tetapi, hanya negara-negara tertentu saja yang memiliki keuntungan di bawah bumi negaranya terkandung logam mulia ini.

Negara Indonesia juga diketahui termasuk sebagai salahs atu negara yang memiliki tambang emas terbesar di dunia. Cadangan emas negara Indonesia tercatat lebih besar dibandingkan dengan Brazil, tiongkok, dan Peru.

Dikutip dari World Gold Council (WGC) dan Forbes, berikut ini 10 negara penghasil emas terbesar di dunia dihitung per Juni 2021. Sebelum kita membahas lebih lanjut, kamu juga bisa mengetahui agama deva mahenra, aktor muda asal Indonesia. Langsung saja yuk kita bahas.

1. China

Negara Xi Jin Ping menyumbang emas sekitar 11 persen dari keseluruhan total produksi secara global. China menduduki posisi pertama dan belum tergeser selama empat tahun berturut-turut meskipun mengalami penurunan produksi dari 383 ton menjadi 368,3 ton dari tahun sebelumnya.

Turunnya penghasilan emas di China disebabkan oleh adanya kebijakan terkait lingkungan yang lebih ketat dari pemerintah setempat.

2. Rusia

Negara penghasil emas tersebsar berikutnya yaitu Rusia. Negara Vladimir Putin ini melebihi produksi emas Australia sebagai penghasil emas terbesar kedua di dunia pada tahun 2019 silam.

Pembeli emas terbesar di Rusia yakni pemerintah, yang diketahui membeli sekitar dua pertiga dari keseluruhan emas yang dihasilkan secara lokal. Tercatat bahwa Rusia mampu menghasilkan emas hingga 331,1 ton.

3. Australia

Australia yang sebelumnya menduduki posisi kedua, saat ini berada di posisi ketiga sebagai negara dengan cadangan emas terbesar di dunia, yakni sebesar 327,8 ton. Meskipun tak lagi di posisi kedua, penghasilan emas di negara Australia terus meningkat selama delapan tahun berturut-turut.

Tercatat bahwa industri mineral Australia menghasilkan lebih dari setengah total ekspor dan menghasilkan kurang lebih delapan persen dari Produk Domestik Bruto (PDB). Peningkatan tersebut disebabkan karena beberapa tambang melakukan peningkatan proyek, seperti di Mount Morgans dan Cadia Valley.

4. Amerika Serikat (AS)

Tahun 2021, Amerika Serikat mengalami penurunan produksi emas hingga di bawah 200 ton untuk pertama kalinya selama beberapa tahun sejak tahun 2019.

Negara Paman Sam ini bisa menghasilkan emas hingga mencapai 190,2 ton, dimana Nevada menjadi wilayah penyumbang emas terbesar yakni mencapai 80%.

5. Kanada

Canadian Malartic merupakan tambang emas terbesar yang ada di Kanada yang dimiliki oleh Yamana Gold dan Agnico Eagle. Tambang tersebut bertanggung jawab untuk memproduksi lebih dari 16 ton emas tahun lalu.

Negara kanada berada di urutan ke lima dengan penghasilan emas sebesar 170,6 ton, meskipun sempat mengalami penurunan sebanyak 12% di tahun 2020 dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

6. Ghana

Posisi ke enam diduduki oleh Ghana dengan penghasilan emas mencapai 138,7 ton dan menjadi salah satu negara di Afrika yang menghasilkan emas terbesar. Selain itu, negara ini juga dikenal sebagai daerah dengan cadangan berbagai mineral industri.

7. Brazil

Brazil menduduki peringkat ketujuh sebagai negara penghasil emas terbesar di dunia. Negara ini sukses meningkatkan output emas selama tiga tahun berturut-turut. Saat ini, negara Jair Bolsonaro ini mampu menghasilkan emas sekitar 107 ton.

8. Uzbekistan

Negara ini secara signifikan mampu meningkatkan penghasilan emasnya dan tahun-tahun sebelumnya, yang berjumlah 94, 6 ton menjadi 101, 6 ton di tahun 2019. Negara di Asia Tengah ini masuk ke dlam daftar negara penghasil emas terbesar di dunia peringkat ke delapan. Uzbekistan adalah rumah dari Muruntau yakni tambang emas terbuka terbesar di dunia berdasarkan wilayah.

9. Meksiko

Negara Meksiko dinilai berpotensi untuk pertambangan karena biaya regulasi yang cukup rendah. Negara ini menduduki posisi ke sembilan sebagai negara penghasil emas terbesar di dunia. Meksiko mampu menghasilkan emas hingga 101, 6 ton.

10. Indonesia

Indonesia menjadi negara penghasil emas terbesar di dunia peringkat sepuluh dengan produksi mencapai 100, 9 ton. Negara Indonesia merupakan rumah bagi tambang emas terbesar kedua di dunia, Grasberg yang dioperasikan oleh PT Freeport Indonesia.

Itulah tadi informasi seputar negara penghasil emas terbesar di dunia. Selamat membaca dan smeoga bermanfaat.

Posting Komentar

0 Komentar